Banggai, Sulawesi Tengah Hadirkan Internet Satelit Vsat, Terobos Dunia Luar
Banggai Kepulauan (Bangkep) merupakan salah satu pulau kecil yang terletak di provinsi Sulawesi tengah di bagian timur dan beribu kota di Salakan. Kabupaten ini sebelumnya merupakan kesatuan wilayah dengan Kabupaten Banggai. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 51 Tahun 1999 menetapkan pulau-pulau di tengah lautan tersebut menjadi daerah otonom Banggai Kepulauan. Sementara kabupaten induk tetap disebut Kabupaten Banggai dan pemekarannya disebut Kabupaten Banggai Kepulauan. Pemasangan vsat di provinsi sulawesi tergolong sudah sering tapi masih banyak daerah yang belum terjangkau.
Sejak ditetapkan menjadi daerah otonom, Bangkep terbilang menjadi daerah cukup berkembang. Namun sayangnya, belum semua daerah ini tercover dengan Jaringan 3G/4G. Pada daerah-daerah ini masih sangat susah jika ada pekerjaan yang harus membutuhkan internet. Padahal, untuk saat ini internet sudah menjadi kebutuhan utama suatu daerah. Mengapa? Karena internet merupakan salah satu jendela komunikasi yang memegang peranan penting disegala lini.
Tak dipungkiri, sebagai daerah kepulauan, letak geografis Banggai Kepulauan memang susah dijangkau jaringan internet biasa. Diperlukan perangkat khusus seperti internet satelit untuk menembus jaringan komunikasi. Oleh karena itu di bulan Juni 2019, tepatnya di Kecamatan Bulagi Selatan, Desa Kakalo dan Desa Alasan mulai menyadari akan pentingnya jaringan internet satelit yang bisa menembus daerah tersebut.
Solusi Komunikasi – Teknologi VSAT Karunia Sinergi di Sulawesi Tengah
Teknologi Vsat adalah teknologi yang cocok dengan daerah dengan geografis kepulauan seperti di Kecamatan Bulagi Selatan, Desa Kakalo dan Desa Alasan. Karena memang hanya Teknologi VSAT yang cocok untuk lokasi di tengah hutan, lokasi daerah terpencil dan daerah-daerah yang sulit dijangkau dengan jaringan kabel biasa. Teknologi ini cocok untuk solusi komunikasi daerah terpencil bahkan ditengah hutan sekalipun.
Dengan adanya keputusan untuk instalasi dan berlangganan layanan VSAT Karunia Sinergi berbasis internet, maka masalah ketidaktersediaannya akses internet yang sudah bertahun-tahun tidak teratasi di daerah inipun sudah terpecahkan. Saat ini, Desa Kakalo dan Desa Alasan memiliki akses internet yang stabil dan membantu perkembangan daerah tersebut dalam kemajuan teknologi informasi.
Sejak ada teknologi VSAT, jaringan komunikasi kedua desa ini lebih baik dari sebelumnya. Akses internet memudahkan pekerjaan mereka dalam berselancar di dunia maya dan berkomunikasi dengan orang orang yang jauh. Dengan dipasangnya internet vsat, Banggai Kepulauan yang merupakan daerah terpencil sekarang sudah mengalami kemajuan cukup pesat.
Mengingat letak geografis berada di gugusan pulau, dan sulit dijangkau banyak yang meragukan pemasangan perangkat VSAT internet di Bangkep, Sulawesi Tengah. Wendy, salah satu tim dari Karunia Sinergi melakukan pemasangan VSAT dengan menggunakan sebuah antena berukuran 1,2 meter saja. Dan dalam sekejab internet sudah bisa aktif. Kekuatiran mereka akan jaringan 3G atau 4G di daerah tersebut sudah teratasi dengan kehadiran Internet Vsat. Kini Bangkep sudah memiliki jaringan internet yang stabil berkat terpasangnya antene Vsat.